OPEC Plus Akan Stop Kenaikan Produksi Minyak pada Awal 2026
OPEC+ akan menghentikan sementara peningkatan produksi selama kuartal I-2026.
IDXChannel - OPEC+ akan menghentikan sementara peningkatan produksi selama kuartal I-2026.
Dalam pertemuan virtual pada Minggu kemarin, OPEC+ sepakat untuk menaikkan produksi sebesar 137 ribu barel per hari (bph) pada Desember 2025.
Dilansir dari Bloomberg pada Senin (3/11/2025), angkanya sama dengan tingkat kenaikan produksi pada Oktober dan November 2025.
Menurut kelompok negara produsen minyak yang dipimpin Arab Saudi dan Rusia tersebut, tingkat permintaan biasanya lebih lemah pada kuartal pertama.
Sejumlah pengamat menambahkan, peningkatan sanksi Barat terhadap sektor minyak Rusia baru-baru ini juga memicu ketidakpastian pasokan.
"Jeda ini merupakan plot twist, tetapi saya pikir ini tindakan yang bijaksana mengingat ketidakpastian gambaran pasokan untuk kuartal pertama," kata Kepala Strategi Komoditas RBC Capital Helima Croft.
Jeda pada Januari-Maret 2026 ini akan menjadi jeda pertama bagi grup tersebut, sejak mereka memulai peningkatan pasokan tahun ini.
OPEC+ sebelumnya memangkas produksi untuk menjaga harga, namun kemudian mengubah arah kebijakan untuk merebut kembali pangsa pasar dari produsen pesaing seperti Amerika Serikat (AS). (Wahyu Dwi Anggoro)