Pemkot Bekasi Dua Kali Surati Luhut Minta Tempat Hiburan Malam Dibuka
Pemerintah Kota Bekasi akan mengirim surat untuk kedua kalinya ke Menko Luhut agar dapat memberikan izin Tempat Hiburan Malam (THM) beroperasi kembali.
IDXChannel - Pemerintah Kota Bekasi akan mengirim surat untuk kedua kalinya ke Menteri Koordinator Bidang Matirim dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan, agar dapat memberikan izin Tempat Hiburan Malam (THM) beroperasi kembali.
”Kita akan mengirim surat kedua sampai ada penjelasan,” kata Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi, dikutip Selasa (14/9/2021).
Menurut dia, pelonggaran ini harus dilakukan sehingga tempat hiburan malam (THM) segera dibuka kembali. Alasannya, kata dia, penutupan ini sangat mempengaruhi pendapatan daerah sampai akhir tahun 2021.
”Khawatirnya kalau di rem terus ekonominya, nanti di akhir Desember banyak belanja yang enggak bisa disubsidi, nantinya banyak belanja yang enggak bisa kita penuhi, termasuk menanggulangi COVID-19 yang ada,” ungkapnya. Untuk itu, dia ingin kegiatan masyarakat di ruang publik dapat dilonggarkan lagi.
Rahmat menjelaskan, pengiriman surat permohonan tersebut dilakukan kembali kepada Kemenkomanves. Sebab, tingkat pengendalian kasus Covid-19 di Kota Bekasi melalui angka kesembuhan sudah mencapai 98,56 persen. Sehingga, Pemkot Bekasi meminta agar sektor ekonomi pada tempat hiburan dan lain-lain untuk segera diizinkan.
Saat ini, kata dia, sektor ekonomi di wilayahnya saat ini tengah berlangsung walau secara terbatas, Tetapi untuk tempat hiburan dan lain-lain diantaranya merupakan sumber potensi yang dinilai cukup besar dalam segi pendapatan pajak dan juga restribusi daerah.”Sekarang memang mall sudah bisa dibuka tapi terbatas. Tempat hiburan dan lain-lain belum,” paparnya.
Oleh sebab itu, pihaknya akan menyusun perizinan terlebih dahulu untuk dibukanya kembali tempat hiburan kepada pemerintah pusat agar roda ekonomi bisa berjalan dengan baik.”Jadi ini yang sedang kita godok untuk menyampaikan kepada Pak Menko, Mendagri dan Menkes, supaya roda ekonomi bisa berjalan normal kembali,” pungkasnya. (RAMA)