ECOTAINMENT

Intip Harga Pasar Pemain U-23 Indonesia dan Uzbekistan yang Berbanding Jauh

Mohammad Yan Yusuf 29/04/2024 14:30 WIB

Harga pasar pemain u-23 Indonesia dan Uzbekistan seperti bumi dan langit. Bagaimana tidak, nilai pasar keduanya berbanding terbalik. 

Intip Harga Pasar Pemain U-23 Indonesia dan Uzbekistan yang Berbanding Jauh. (FOTO: MNC MEDIA)

IDXChannel - Harga pasar pemain u-23 Indonesia dan Uzbekistan seperti bumi dan langit. Bagaimana tidak, nilai pasar keduanya berbanding terbalik. 

Senin (29/4/2024), Indonesia akan berhadapan dengan Uzbekistan dalam laga semifinal Piala Asia U-23 2024. Uzbekistan, yang merupakan langganan dalam ajang ini, membawa sejumlah pemain berpengalaman yang aktif bermain di Eropa, dengan nilai di pasaran yang cukup besar.

Lantas berapa harga pasar pemain U-23 Indonesia dan Uzbekistan? Simak penjelasan yang dihimpun IDX Channel dari berbagai sumber tepercaya. 

Harga Pasar Pemain U-23 Indonesia dan Uzbekistan

Uzbekistan telah menjadi kekuatan di Piala Asia U-23 dengan catatan partisipasi dalam enam turnamen sejak 2013. Prestasi terbaik mereka adalah menjadi juara pada edisi 2018.

Meskipun sebagian besar pemain U-23 Uzbekistan berasal dari liga lokal, beberapa di antaranya bermain di liga top Eropa. Salah satunya adalah bek Abdukodir Khusanov yang bermain di Ligue 1 Prancis untuk Lens, dan striker Abbosbek Fayzullaev yang membela klub Rusia, CSKA Moscow.

Berdasarkan data dari Transfermarkt.com, nilai skuad Uzbekistan U-23 untuk Piala Asia 2024 mencapai Rp301,57 miliar, jauh lebih tinggi dari nilai skuad Indonesia yang hanya Rp83,45 miliar.

Pemain termahal Uzbekistan adalah Abbosbek Fayzullaev, dengan nilai estimasi mencapai Rp86,91 miliar. Sedangkan Abdukodir Khusanov, yang juga merupakan pemain berharga, memiliki nilai sekitar Rp34,76 miliar.

Di pihak Indonesia, pemain termahal adalah Rizky Ridho dengan nilai perkiraan sekitar Rp 6,95 miliar, diikuti oleh Nathan Tjoe A-On dari SC Heerenveen dengan nilai sekitar Rp 6,08 miliar.

Nilai Pemain Uzbekistan

Nama

Posisi

Usia

Klub

Harga Market (Rp miliar)

Abbosbek Fayzullaev

Gel. Serang

20

CSKA Moscow

86.91

Abdukodir Khusanov

Bek-Tengah

20

RC Lens

34.76

Khozhimat Erkinov

Sayap Kiri

22

Al-Wahda FC

13.91

Ibrokhimkhalil Yuldoshev

Bek-Kiri

23

Kairat Almaty

13.91

Diyor Kholmatov

Gel. Serang

21

Pakhtakor Tashkent

13.04

Abduvokhid Nematov

Kiper

23

Nasaf Qarshi

12.17

Jasurbek Jaloliddinov

Gel. Serang

21

Neftchi Fergana

12.17

Umarali Rakhmonaliev

Gel. Bertahan

20

Rubin Kazan

10.43

Alibek Davronov

Bek-Tengah

21

Nasaf Qarshi

9.56

Mukhammadkodir Khamraliev

Bek-Tengah

22

Pakhtakor Tashkent

9.56

Alisher Odilov

Sayap Kanan

22

FC Olympic

8.69

Zafarmurod Abdirakhmatov

Bek-Kanan

20

Nasaf Qarshi

8.69

Saidazamat Mirsaidov

Bek-Kanan

22

FC Olympic

7.82

Ulugbek Khoshimov

Depan-Tengah

23

Surkhon Termiz

6.95

Khusayin Norchaev

Depan-Tengah

22

Neftchi Fergana

6.95

Abdurauf Buriev

Gel. Bertahan

21

FC Olympic

6.95

Otabek Jurakuziev

Depan-Tengah

22

FC Olympic

6.95

Ruslanbek Jiyanov

Depan-Tengah

22

Navbahor Namangan

6.95

Vladimir Nazarov

Kiper

21

Pakhtakor Tashkent

6.95

Makhmud Makhamadzhonov

Bek-Kiri

20

Bunyodkor Tashkent

6.08

Ibrokhim Ibrokhimov

Gel. Tengah

23

FC Olympic

5.21

Khamidullo Abdunabiev

Kiper

21

FC Olympic

3.48

Asadbek Rakhimzhonov

Bek-Tengah

20

FC Olympic

3.48

Total

     

301.57

Intip Harga Pasar Pemain U-23 Indonesia dan Uzbekistan yang Berbanding Jauh. (FOTO: MNC MEDIA)

Nilai Pemain Indonesia

Pemain

Posisi

Usia

Klub

Harga market (Rp miliar)

Rizky Ridho

Bek-Tengah

22

Persija Jakarta

6.95

Nathan Tjoe-A-On

Bek-Kiri

22

SC Heerenveen

6.08

Ivar Jenner

Gel. Tengah

20

FC Utrecht U21

5.21

Marselino Ferdinan

Gel. Serang

19

KMSK Deinze

5.21

Bagas Kaffa

Bek-Kanan

22

PS Barito Putera

4.78

Ramadhan Sananta

Depan-Tengah

21

PERSIS Solo

4.78

Witan

Sayap Kiri

22

Bhayangkara Presisi Indonesia FC

4.35

Ernando Ari

Kiper

22

Persebaya Surabaya

4.35

Pratama Arhan

Bek-Kiri

22

Suwon FC

4.35

Fajar Fathurrahman

Bek-Kanan

21

Borneo FC Samarinda

4.35

Adi Satryo

Kiper

22

PSIS Semarang

4.35

Rio Fahmi

Bek-Kanan

22

Persija Jakarta

4.35

Justin Hubner

Bek-Tengah

20

Cerezo Osaka

3.48

Hokky Caraka

Depan-Tengah

19

PSS Sleman

3.48

Muhammad Ferarri

Bek-Tengah

20

Persija Jakarta

2.61

Jeam Kelly Sroyer

Sayap Kanan

21

Persik Kediri

2.61

Arkhan Fikri

Gel. Tengah

19

Arema FC

2.61

Komang Teguh

Gel. Bertahan

21

Borneo FC Samarinda

2.17

Dony Tri Pamungkas

Sayap Kiri

19

Persija Jakarta

2.17

Rayhan Hannan

Gel. Serang

20

Persija Jakarta

2.17

Rafael Struick

Sayap Kiri

21

ADO Den Haag

1.30

Ikhsanul Zikrak

Gel. Serang

21

Borneo FC Samarinda

0.87

Daffa Fasya

Kiper

19

Borneo FC Samarinda

0.87

Total

     

83.45

Namun, perlu diingat bahwa nilai yang dihitung oleh Transfermarkt.com hanyalah perkiraan, dan faktor-faktor seperti situasi pasar dan kondisi transfer individu juga berperan dalam menentukan harga sebenarnya di pasar transfer.

Itulah penjelasan harga pasar pemain u-23 Indonesia dan Uzbekistan. Semoga informasi ini berguna bagi Anda. (MYY)

SHARE