ECOTAINMENT

Konser Taylor Swift Sukses Besar, Laba Universal Music Melonjak

Wahyu Dwi Anggoro 03/05/2024 13:18 WIB

Universal Music Group (UMG) melaporkan laba yang melampaui ekspektasi pada kuartal I-2024. Pencapaian tersebut ditopang kesuksesan tur konser Taylor Swift.

Konser Taylor Swift Sukses Besar, Laba Universal Music Melonjak. (Foto: MNC Media)

IDXChannel - Universal Music Group (UMG) melaporkan laba yang melampaui ekspektasi pada kuartal I-2024. Pencapaian tersebut salah satunya ditopang kesuksesan tur konser Taylor Swift.

Dilansir dari Reuters pada Jumat (3/5/2024), UMG membukukan laba sebelum bunga, pajak, depresiasi dan amortisasi (EBITDA) sebesar EUR591 juta atau sekitar Rp10 triliun pada Januari-Maret 2024.

Angka tersebut naik 15,9% dibandingkan periode serupa setahun sebelumnya dan di atas perkiraan rata-rata analis sebesar EUR567 juta.

Kesuksesan komersial Swift meningkatkan pendapatan label musik terbesar di dunia tersebut melalui royalti dari streaming, penjualan album, dan tiket konser.

Taylor's Eras Tour, yang terdiri dari 152 pertunjukan di lima benua, menghasilkan lebih dari USD1 miliar melalui penjualan tiket, menjadikannya tur konser dengan pendapatan kotor tertinggi di dunia. 

Musisi UMG lainnya yang laris pada awal 2024 antara lain Noah Kahan, Morgan Wallen, Ariana Grande, dan Olivia Rodrigo.

Pekan ini, UMG kembali bekerja sama dengan TikTok setelah sebelumnya sempat menghentikan kesepakatan. Perusahaan mengatakan isu terkait kompensasi telah terselesaikan. (WHY)

SHARE