ECOTAINMENT

Milenial Mesti Tahu, Ini 2 Cara Mengambil Gaji YouTuber Pemula

Mohammad Yan Yusuf 21/07/2023 13:44 WIB

Beberapa cara mengambil gaji youtuber pemula ini bisa menjadi informasi yang menarik.

Milenial Mesti Tahu, Ini 2 Cara Mengambil Gaji YouTuber Pemula. (FOTO : MNC MEDIA)

IDXChannel - Beberapa cara mengambil gaji youtuber pemula ini bisa menjadi informasi yang menarik. 

Seperti diketahui, profesi konten kreator atau YouTuber menjadi populer. Banyak masyarakat biasa hingga publik figur yang telah beralih profesi menjadi YouTuber. 

Lantas bagaimana cara mengambil gaji YouTuber pemula? Simak penjelasan yang dihimpun kami dari berbagai sumber tepercaya. 

Syarat Mengambil Gaji YouTuber

Seorang YouTuber yang sudah mendapat penghasilan dari YouTube, tidak bisa mengambil begitu saja gaji yang didapat dari YouTube. 

Apalagi jika Anda masih menjadi YouTuber pemula. Ada beberapa syarat yang harus Anda penuhi terlebih dahulu sebelum mengambil gaji dari YouTube. Berikut diantaranya:

Untuk bisa mengambil gaji, Anda harus bersabar kembali, hingga akumulasi gaji memenuhi ketentuan minimal.

Namun sebelum mengambil gaji, Anda juga perlu memahami 3 hal penting sebelum mempraktekkan cara mengambil gaji YouTuber pemula. Dikirim dari mana saja gaji dari YouTube hingga akhirnya bisa masuk ke rekening Anda.

Paham dengan saldo yang ada di YouTube Studio, saldo yang ada di Analytics, dan saldo yang ada di menu pendapatan. Itu adalah saldo dari YouTube Studio Anda.

Paham dengan saldo yang ada di Google AdSense.

Paham dengan rekening yang akan Anda verifikasi sebagai alat menerima pembayaran.

Sebagai contoh, saat Anda mengecek menu Analytics dan masuk ke menu pendapatan, maka disitu Anda bisa melihat gaji yang Anda dapat setiap bulannya.

Milenial Mesti Tahu, Ini 2 Cara Mengambil Gaji YouTuber Pemula. (FOTO : MNC MEDIA)

Katakan saja di bulan November Anda mendapat gaji sebesar Rp3.000.000, maka uang Rp3.000.000 yang ada di YouTube Studio Anda akan ditransfer ke saldo Google Adsense terlebih dahulu. 

Tidak langsung ditransfer ke rekening yang telah Anda daftarkan sebagai alat menerima pembayaran.

Untuk prosesnya, gaji yang ada di YouTube Studio akan ditransfer terlebih dahulu ke Google AdSense. Proses pengisian saldo Google AdSense biasanya dilakukan setiap tanggal 7 – 12 setiap bulannya.

Anda bisa melakukan pengecekan secara berkala dan memastikan bahwa di tanggal 12, saldo saldo Google AdSense Anda sudah bertambah.

Setelah beres pengisian saldo Google AdSense, ada tanggal lain yang harus Anda ingat, yaitu tanggal 21 – 26 setiap bulannya. 

Di tanggal inilah proses pencairan saldo dari Google AdSense ke rekening Anda  berlangsung.

Saldo akan ditransfer secara otomatis ke rekening Anda, asalkan Google Adsense Anda tidak boleh bermasalah, tidak boleh error, dan tidak boleh ditangguhkan.  Setelah pengiriman pembayaran akan dikonfirmasi oleh pihak Google.

Cara Mengambil Gaji YouTuber Pemula

Setelah Anda menerima konfirmasi pembayaran dari pihak Google ke akun AdSense, selanjutnya Anda bisa mempraktekkan cara mengambil gaji YouTuber pemula dengan dua cara. 

Pertama, Anda bisa mengambil/ mencairkan menggunakan Western Union. Kedua, Anda bisa mengambil/ mencairkan lewat transfer antar bank.

Sebab, di Indonesia sendiri terdapat dua jenis AdSense yang bisa digunakan, yakni AdSense US dan AdSense IDR. Perbedaan keduanya hanya ada pada mata uang yang dipakai.

Cara Mengambil Gaji YouTuber Pemula Lewat Adsense US (Western Union atau Transfer Antar Bank)

Saat Anda memutuskan untuk melakukan cara mengambil gaji YouTuber pemula lewat Western Union, Anda tidak harus memiliki rekening bank. Akan tetapi, Anda harus menyertakan syarat-syarat di bawah ini:

Anda tidak perlu khawatir masalah biaya pencairan. Mencairkan gaji YouTube lewat Western Union ini tidak dikenakan biaya sama sekali.

Cara Mengambil Gaji YouTuber Pemula Lewat Adsense IDR (Transfer Antar Bank)

Sementara itu, jika Anda memilih cara kedua, yakni cara mengambil gaji YouTuber pemula lewat transfer antar bank, Anda harus sudah memiliki rekening bank yang telah diverifikasi untuk menerima pembayaran. Untuk syarat-syarat khususnya, kurang lebih juga sama dengan syarat-syarat saat Anda memilih cara pertama. Hanya saja, ikuti langkah-langkah berikut:

Itulah penjelasan cara mengambil gaji youtuber pemula. Semoga informasi ini berguna bagi Anda. (MYY)

SHARE