Ribuan Warga Padati Acara Pesta Rakyat di Kawasan Bundaran Hotel Indonesia
Ribuan warga memadati kawasan bundaran Hotel Indonesia (HI) di Jalan MH Thamrin, Jakarta, Minggu (20/10/2024).
IDXChannel - Ribuan warga memadati kawasan bundaran Hotel Indonesia (HI) di Jalan MH Thamrin, Jakarta, Minggu (20/10/2024).
Kegiatan Car Free Day (CFD) di Jalan Sudirman-Thamrin ditiadakan sehubungan dengan dilaksanakannya pelantikan presiden dan wakil presiden RI terpilih, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Gedung MPR/DPR.
Sebagai gantinya, di kawasan tersebut digelar pesta rakyat dan acara nonton bareng pelantikan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka yang akan mengucapkan sumpah jabatan sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia masa bakti 2024-2029 pada pukul 10.00 WIB nanti melalui layar besar di panggung pesta rakyat.