VIDEO

Menjaga Konsistensi Target Defisit APBN di 2025

Madi Supanji 02/05/2025 22:10 WIB

Menjaga Konsistensi Target Defisit APBN di 2025

IDXChannel - Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati, dalam Konferensi Pers APBN KiTa pada 30 April 2025  mengumumkan realisasi anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN) Triwulan I-2025. Bendahara negara itu melaporkan sampai akhir Maret 2025 APBN mengalami kekurangan atau defisit Rp104 triliun, alias 0,43% dari produk domestik bruto (PDB). Sri Mulyani mengatakan defisit tersebut bukan hal yang menimbulkan kekhawatiran karena masih sesuai desain. Menurutnya, angka defisit APBN sebesar Rp104,2 triliun itu setara dengan 16,2% dari target tahun ini.

SHARE