Bangun Gedung Kedubes India, Waskita (WSKT) Amankan Kontrak Rp334 Miliar
PT Waskita Karya (Persero) Tbk (WSKT) mengantongi kontrak sebesar Rp334,2 miliar dalam pembangunan Kantor Kedutaan Besar India di Kuningan, Jakarta.
IDXChannel - PT Waskita Karya (Persero) Tbk (WSKT) mengantongi kontrak sebesar Rp334,2 miliar dalam pembangunan Kantor Kedutaan Besar India di Kuningan, Jakarta.
Progres proyek tersebut telah mencapai 48,15 persen hingga September, lebih cepat dari rencana sebelumnya yang ditetapkan sebesar 45,09 persen.
"Gedung dengan luas 25 ribu meter persegi ini ditargetkan rampung pada awal tahun depan," kata Corporate Secretary WSKT, Ermy Puspa Yunita, di Jakarta, Rabu (24/9/2025).
Menurut Ermy, gedung kedutaan ini terbagi dalam tiga bagian utama, yakni tempat tinggal (residence), perkantoran (main chancery), dan ruang serbaguna atau auditorium (JNICC).
WSKT telah merampungkan pekerjaan struktur, termasuk pengecoran atap pada Gedung Residence setinggi 18 lantai.
Selain berfungsi sebagai pusat diplomasi dan koordinasi kebijakan luar negeri, ujarnya, gedung ini juga memiliki peran strategis di bidang keamanan regional dan kerja sama multilateral.
“Bangunan tersebut juga menunjukkan komitmen India dalam mempererat hubungan dengan Indonesia. Diharapkan, kedua negara bisa semakin bersinergi mengembangkan potensi masing-masing demi kebaikan bersama,” kata Ermy.
Gedung Kedutaan Besar India juga diharapkan mendukung kerja sama ekonomi dengan menjadi pusat promosi investasi serta memperkuat hubungan dagang.
Ermy menilai fasilitas ini dapat mempermudah koneksi pengusaha India dengan mitra lokal, khususnya di sektor teknologi, farmasi, infrastruktur, dan energi.
Selain itu, keberadaan gedung ini diyakini akan mendorong kolaborasi di bidang budaya dan pendidikan, seperti pameran seni, program komunitas yoga, hingga beasiswa dan pertukaran mahasiswa.
Gedung ini juga diproyeksikan mempercepat layanan bagi warga negara India di Indonesia, termasuk proses visa.
Wakil Kepala Perwakilan Republik India untuk Indonesia, Bijay Selvaraj, memberikan apresiasi atas hasil pekerjaan Waskita Karya. Ia menyebut kualitas konstruksi yang dikerjakan sangat memuaskan.
“Kualitas konstruksi yang dilakukan pada semua bagian bangunan sangat luar biasa. Pemandangan yang bagus, selamat untuk Waskita, lanjutkan kerja bagus kalian,” ujarnya.
(DESI ANGRIANI)