Luncurkan BRIGHTS Easy Desktop, BRI Danareksa Bidik 100 Ribu Nasabah Baru
BRI Danareksa Sekuritas (BRIDS) menargetkan membidik 100 ribu nasabah baru di 2024 usai meluncurkan BRIGHTS Easy versi Desktop.
IDXChannel - BRI Danareksa Sekuritas (BRIDS) menargetkan membidik 100 ribu nasabah baru di 2024 usai meluncurkan BRIGHTS Easy versi Desktop.
Direktur Retail & Information Technology BRIDS, Fifi Virgantria mengatakan, BRI Danareksa Sekuritas mencatatkan pertumbuhan 65 ribu nasabah secara year to date (ytd). Dan diharapkan bisa menembus 100 ribu nasabah pada tahun ini.
"Jadi memang sebetulnya target kita tahun ini 60 ribu dan sudah tercapai. Tapi kita harusnya sih bisa 100 ribu (nasabah) ya untuk tahun ini saja, apalagi dengan peluncuran yang baru juga," kata Fifi usai peluncuran BRIGHTS Easy versi Desktop di Gedung BRI Jakarta, Rabu (14/8).
Untuk rincian porsi nasabah, Fifi menuturkan, sebanyak 75 persen adalah nasabah ritel dan 25 persen nasabah institusi.
"Jumlah rata-rata untuk frekuensinya sekarang 35 ribu, nilainya kurang lebih Rp170 miliar per hari," kata Fifi.
Sementara itu, Direktur Utama BRI Danareksa Sekuritas, Laksono Widodo menambahkan, total nasabah BRIDS saat ini sudah mencapai 300 ribu.
Hadirnya BRIGHTS Easy versi desktop ini, katanya, diharapkan dapat semakin memperkaya akses dan fleksibilitas trader pasar modal yang didominasi oleh generasi milenial dan gen z dalam memaksimalkan portofolio mereka.
Ke depan, sebagai bentuk ekstensifikasi dari peluncuran BRIGHTS Easy versi Desktop ini, BRI Danareksa Sekuritas juga akan menyelenggarakan program promo melalui Trading Competiton, melakukan kampanye masif melalui sosial media dan kanal marketing yang dimiliki oleh perusahaan.
(Fiki Ariyanti)