MARKET NEWS

Wall Street Dibuka Cerah, Investor Sambut Musim Rilis Laporan Keuangan

Dinar Fitra Maghiszha 17/04/2024 21:31 WIB

Indeks utama Wall Street dibuka lebih tinggi pada Rabu (17/4/2024), didukung pertumbuhan saham-saham megacap.

Wall Street Dibuka Cerah, Investor Sambut Musim Rilis Laporan Keuangan. Foto: MNC Media.

IDXChannel - Indeks utama Wall Street dibuka lebih tinggi pada Rabu (17/4/2024), didukung pertumbuhan saham-saham megacap. Investor juga semringah menyambut periode laporan keuangan kuartal pertama di tengah penantian terhadap pejabat Federal Reserve untuk mencari petunjuk mengenai keadaan perekonomian.

Dow Jones Industrial Average naik 150,70 poin, atau 0,40% pada pembukaan menjadi 37.949,67. S&P 500 dibuka lebih tinggi sebesar 17,56 poin, atau 0,35% pada 5.068,97. Sedangkan Nasdaq Composite naik 77,03 poin atau 0,49% menjadi 15.942,29 pada bel pembukaan.

Pejabat Fed Michelle Bowman dan Loretta dijawalkan menyampaikan pidato mereka dalam waktu dekat.

Kedua petinggi bank sentral ini diharapkan dapat mendukung ekspektasi pasar terkait penurunan suku bunga, demikian melansir Reuters, Rabu (17/4/2024).

Sebelumnya para pimpinan tinggi Fed termasuk, Gubernur Jerome Powell menegaskan bahwa kebijakan moneter perlu dibatasi lebih lama.

Ini sempat memupuskan harapan investor terhadap penurunan biaya pinjaman pada tahun ini.

(NIA)

SHARE