700 Rumah Rusak akibat Gempa Bumi M4,9 di Kabupaten Bandung
Gempa bumi berkekuatan Magnitudo 4,9 di Kabupaten Bandung, Jabar, merusak 700 rumah warga.
IDXChannel - Gempa bumi berkekuatan Magnitudo 4,9 di Kabupaten Bandung, Jawa Barat (Jabar) merusak 700 rumah warga.
Pranata Humas Ahli Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jawa Barat (Jabar) Hadi Rahmat mengatakan, dari total tersebut, kerusakan paling banyak terjadi di Kabupaten Bandung sebanyak 491 unit rumah dan Kabupaten Garut 209 unit rumah.
"Update hingga pukul 14.00 WIB, total rumah terdampak berjumlah 700 unit," kata Hadi, Rabu (18/9/2024).
Hadi menambahkan, hingga saat ini BPBD Jabar masih melakukan identifikasi tingkat kerusakan maupun pendataan dampak lain pascagempa dari BPBD di tingkat kota maupun kabupaten.
"BPBD Provinsi Jawa Barat bersama BPBD kabupaten segera melakukan perbaikan fasilitas umum, pembersihan materiil dampak dari gempa, serta perbaikan rumah warga," katanya
Dia melanjutkan, selain tempat tinggal atau rumah, gempa bumi yang terjadi pada hari ini juga merusakkan fasilitas publik, seperti tempat ibadah, sekolah, perkantoran, dan sarana kesehatan atau rumah sakit.
(Nur Ichsan Yuniarto)