News

AS Jual Persenjataan Senilai Rp129 Triliun ke Israel

Wahyu Dwi Anggoro 06/01/2025 08:08 WIB

Amerika Serikat (AS) berencana menjual senjata senilai USD8 miliar atau sekitar Rp129 triliun ke Israel.

AS Jual Persenjataan Senilai Rp129 Triliun ke Israel. (Foto: MNC Media)

IDXChannel - Amerika Serikat (AS) berencana menjual senjata senilai USD8 miliar atau sekitar Rp129 triliun ke Israel. penjualan ini mencakup amunisi jet tempur, peluru artileri, dan bom berdiameter kecil.

Dilansir dari France24 pada Senin (6/1/12025), langkah ini memerlukan persetujuan dari DPR dan Senat AS. Gedung Putih telah mengajukan permohonan ke Kongres.

"Israel memiliki hak untuk membela warganya sesuai dengan hukum internasional," kata pejabat keamanan AS yang menolak disebut namanya.

Menurut sejumlah sumber, beberapa jenis amunisi dapat dikirim secepatnya, namun pengiriman sebagian besar senjata lainnya akan memakan waktu hingga beberapa tahun.

Penjualan ini mencakup antara lain rudal udara-ke-udara AIM-120C-8 untuk mempertahankan diri dari pesawat nirawak dan ancaman udara lainnya, peluru artileri 155mm, dan rudal Hellfire AGM-114.

Departemen Luar Negeri AS tidak menanggapi permintaan komentar.

Washington terus mendukung operasi militer Israel di Gaza yang telah menewaskan lebih dari 45 ribu orang. Pada Agustus lalu, AS menyetujui penjualan jet tempur dan peralatan militer lainnya senilai USD20 miliar ke Israel. (Wahyu Dwi Anggoro)

SHARE