News

Ditanya Profesi Harvey Moies, Sandra Dewi: Suami Saya Pengusaha Batu Bara

Nur Khabibi 10/10/2024 13:47 WIB

Artis Sandra Dewi menegaskan bahwa suaminya, Harvey Moeis merupakan pengusaha yang bergerak di sektor pertambangan batu bara.

Artis Sandra Dewi menegaskan bahwa suaminya, Harvey Moeis merupakan pengusaha batu bara. (Foto: MNC Media)

IDXChannel - Artis Sandra Dewi menegaskan bahwa suaminya, Harvey Moeis merupakan pengusaha yang bergerak di sektor pertambangan batu bara meski diduga terlibat dalam kasus korupsi tata niaga di PT Timah (Persero) Tbk (TINS).

Pernyataan tersebut disampaikan Sandra saat Ketua Majelis Hakim, Eko Aryanto bertanya soal profesi yang dijalani oleh suaminya.

"Suami punya kewajiban untuk menafkahi Saudara dan anak-anak Saudara. Yang saksi ketahui, terdakwa profesinya apa? Suami Saudara ini?" tanya Hakim Eko di ruang sidang Pengadilan Tipikor Jakarta, Kamis (10/10/2024). 

"Suami saya pengusaha tambang batu bara," kata Sandra.

Meski sudah dijawab bukan pengusaha Timah, Hakim Eko kembali bertanya soal kemungkinan profesi lain dari Harvey Moeis. "Apa kemudian timah juga?" tanya Hakim Eko.

"Tidak, Yang Mulia," kata Sandra.

“Tidak?” tanya Hakim lagi. 

"Tidak, bukan (pengusaha timah)," ujar Sandra.

"Kalau dia mengaku sebagai pengusaha timah, bagaimana?" kata Hakim Eko.

"Tidak, bukan, bukan," kata Sandra. 

Tak puas dengan jawaban Sandra, Hakim Eko terus mencecar Sandra terkait pekerjaan suaminya. Namun, Sandra kembali menegaskan bahwa suaminya merupakan pengusaha tambang batu bara. Hal itu juga pernah disampaikan saat konferensi pers usai keduanya menikah pada 2016 silam. 

"Suami saya pengusaha tambang batu bara. Ketika saya menikah, saya melakukan press conference bersama teman-teman media, saya mengatakan suami saya pengusaha batu bara," kata Sandra.

Di samping Sandra yang berstatus sebagai saksi, sejumlah terdakwa dalam kasus dugaan korupsi timah ini yakni Harvey Moeis, Dirut PT RBT, Suparta, dan Direktur Pengembangan Usaha PT RBT, Reza Andriansyah. 

Dalam sidang ini, Hakim juga menanyakan puluhan tas branded milik Sandra Dewi yang disita. Menurut istri Harvey Moeis ini, tas branded tersebut merupakan dari jasa endorsement yang dilakukan sejak 2012.

(Rahmat Fiansyah)

SHARE