Minyaknya Dijual AS, Venezuela Dapat Rp5 Triliun
Venezuela menerima USD300 juta atau sekitar Rp5 triliun dari penjualan minyak mentah dengan Amerika Serikat (AS) sebagai perantara.
IDXChannel - Venezuela menerima USD300 juta atau sekitar Rp5 triliun dari penjualan minyak mentah dengan Amerika Serikat (AS) sebagai perantara.
Dilansir dari Xinhua pada Rabu (21/1/2026), Pelaksana Tugas Presiden Venezuela Delcy Rodriguez akan menggunakan dana tersebut untuk menstabilkan kurs mata uang bolivar.
Berbicara pada sebuah acara di Caracas, Rodriguez mengatakan dana tersebut akan disalurkan melalui bank-bank pemerintah dan swasta, berkoordinasi dengan Bank Sentral Venezuela, untuk membantu menstabilkan pasar valuta asing.
Venezuela memiliki sekitar 300 miliar barel minyak mentah jenis berat dan asam, sekitar seperlima dari cadangan dunia.
AS pada 3 Januari melancarkan serangan mendadak ke Venezuela dan menangkap Presiden Nicolas Maduro dan istrinya.
Serangan AS tersebut memicu kecaman internasional yang keras, dengan banyak pemerintah dan analis memperingatkan bahwa tindakan tersebut menetapkan preseden berbahaya untuk penggunaan kekerasan terhadap negara berdaulat.
Presiden AS Donald Trump ingin mengendalikan sektor migas Venezuela seusai menangkap Maduro. Washington telah mengambil 50 juta barel minyak dari Venezuela dan menjual sebagian di pasar terbuka. (Wahyu Dwi Anggoro)