Muhadjir Minta PTN Ubah Pola Pikir, Jangan Bergantung Terus pada APBN
(Menko PMK) Muhadjir Effendy menilai, pola pikir perguruan tinggi negeri (PTN) harus berubah, sehingga tak melulu bergantung pada APBN.
IDXChannel - Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy menilai, pola pikir perguruan tinggi negeri (PTN) harus berubah, sehingga tak melulu bergantung pada APBN.
Menurut dia, visi soal biaya pendidikan yang baru tersebut telah dituangkan dalam Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Permendikbudristek) Nomor 2 tahun 2024. Oleh karena itu, dia menilai aturan itu tak perlu diubah.
"Saya tidak melihat ada urgensinya untuk diubah, yang penting bagaimana (permen) itu diterjemahkan oleh masing-masing perguruan tinggi terutama dalam kaitan dengan pembiayaan kuliah," katanya usai rapat bersama DPR, Selasa (2/7/2024).
Muhadjir menyarankan pimpinan PTN mengubah pola pikirnya sehingga lebih kreatif dalam membiayai kegiatan operasional setiap tahunnya.
"Kalau saya boleh memberikan saran yang penting itu perubahan mindset (pola pikir) dari pimpinan perguruan tinggi dari sudah kebiasaan sebagai tax spender gitu, mestinya sekarang harus menjadi pencari biaya," kata Muhadjir.
Mantan Rektor Universitas Muhammadiyah itu menilai, tidak semua PTN yang menerapkan Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang tinggi. Dari sejumlah rektor yang dihubungi olehnya, masih ada PTN yang tak mengubah biaya UKT.
"Kalau berkaitan dengan UKT mahal itu kan tidak semua ya perguruan tinggi-perguruan tinggi. Beberapa yang saya kontak rektornya ternyata nggak ada perubahan, biasa saja hanya 12 saja kan yang jadi isu itu," katanya.
"Jadi sebetulnya masalahnya bukan di Permen-nya tapi bagaimana pimpinan perguruan tinggi merespons Permen itu seolah-olah itu ada yang menafsirkan, berarti ada keleluasaan untuk menaikkan biaya kuliah, tapi ada juga yang saya lihat biasa-biasa saja sebetulnya nggak ada masalah," ucapnya.