Tabrakan Pesawat American Airlines dan Helikopter Black Hawk di AS Tewaskan 18 Orang
Tabrakan antara pesawat American Airlines dengan helikopter militer Amerika Serikat (AS) di Washington DC pada Rabu malam menewaskan setidaknya 18 orang.
IDXChannel - Tabrakan antara pesawat American Airlines dengan helikopter militer Amerika Serikat (AS) di Washington DC pada Rabu malam waktu setempat menewaskan setidaknya 18 orang.
Dilansir dari CNN pada Kamis (30/1/2025), 18 jenazah telah dievakuasi tim penyelamat. Sampai saat ini, petugas belum menemukan satu pun korban selamat.
Pesawat American Airlines dilapokan membawa 60 penumpang dan empat awak, sementara helikopter Black Hawk mengangkut tiga tentara.
"Saya telah diberi informasi tentang kecelakaan itu," kata Presiden AS Donald Trump dalam pernyataannya.
"Saya terus memantau situasi dan akan memberikan rincian lebih lanjut jika ada informasi baru yang tersedia," katanya.
Pesawat dan helikopter nahas tersebut jatuh ke Sungai Potomac setelah bertabrakan dekat Bandara Ronald Reagan. Pesawat American Airlines ingin mendarat ketika insiden terjadi, sementara helikoper Black Hawk sedang melakukan latihan.
"Kami secara aktif memantau situasi dan siap membantu jika diperlukan," kata Menteri Pertahanan AS Pete Hegseth.
Washington DC merupakan ibu kota AS. Pesawat American Airlines yang jatuh dibuat Embraer dan berangkat dari Kota Wichita. (Wahyu Dwi Anggoro)