IIMS 2025 Catat Transaksi Positif, Berpeluang Lampaui Target Rp6,7 Triliun
Pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 di JIExpo Kemayoran, mulai 13-23 Februari 2025 menargetkan transaksi Rp6,7 triliun.
IDXChannel - Pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 di JIExpo Kemayoran, mulai 13-23 Februari 2025 menargetkan transaksi Rp6,7 triliun. Sudah masuk hari kedelapan, berapa transaksi yang berhasil dihimpun?
Presiden Direktur Dyandra Promosindo Daswar Marpaung mengungkapkan transaksi hingga hari kedelapan di IIMS 2025 berjalan sesuai target. Bahkan, berpeluang tumbuh lebih besar ketimbang tahun lalu.
"Dari segi transaksi secara agregat sesuai dengan rencana kita, dan kita patut syukuri karena ini merupakan sebuah pencapaian yang tidak mudah di tengah-tengah situasi ekonomi secara general, bukan hanya di Indonesia tapi juga dunia," kata Daswar di arena IIMS 2025, Kamis (20/2/2025).
Sebagai informasi, gelaran IIMS 2025 menargetkan 562 ribu pengunjung.
"Secara agregat pertumbuhannya cukup baik. Mudah-mudahan seperti yang kita sampaikan sebelum acara ini (IIMS 2025) berlangsung, bahwa target total transaksi Rp6,7 triliun pada tahun ini, minimal sama dan semoga bertumbuh," kata Daswar.
IIMS 2025 menghadirkan banyak brand baru yang meramaikan pasar otomotif Indonesia dengan model yang menarik dan harga terjangkau.
Project Manager IIMS 2025, Rudi MF, menegaskan pihaknya masih melakukan rekapitulasi data transaksi sepanjang pameran. Dia pun belum bisa mengungkapkan angka pasti karena masih terjadi transaksi hingga saat ini.
"Jumlah dari pengunjung juga masih kita terus rekap, transaksi juga demikian, termasuk dari temen-temen supporting industry, aftermarket maupun teman-teman di Gambir. Untuk kegiatan-kegiatan di area outdoor, mungkin untuk kedua kali kita bikin Infinite Live harus kita tutup karena sudah sold out," ucapnya.
(NIA DEVIYANA)