sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Jhon Veter Firdaus Tambah Porsi Kepemilikan Saham di PJHB, Kini Jadi 5,18 Persen

Market news editor Dhera Arizona Pratiwi
15/11/2025 05:05 WIB
Investor individu Jhon Veter Firdaus menambah porsi kepemilikan sahamnya di PT Pelayaran Jaya Hidup Baru Tbk (PJHB) sebanyak 3,5 juta saham.
Jhon Veter Firdaus Tambah Porsi Kepemilikan Saham di PJHB, Kini Jadi 5,18 Persen. (Foto Istimewa)
Jhon Veter Firdaus Tambah Porsi Kepemilikan Saham di PJHB, Kini Jadi 5,18 Persen. (Foto Istimewa)

IDXChannel - Investor individu Jhon Veter Firdaus menambah porsi kepemilikan sahamnya di PT Pelayaran Jaya Hidup Baru Tbk (PJHB) sebanyak 3,5 juta saham.

"Tujuan transaksi adalah investasi pribadi, dengan status kepemilikan saham langsung," ujarnya dalam keterbukaan informasi BEI, Sabtu (15/11/2025).

Jhon Veter Firdaus tercatat membeli 3.482.500 juta saham PJHB di harga Rp860 per saham. Kemudian 71.500 pada harga Rp865 per saham.

Secara total, dia mengeluarkan dana senilai Rp3,05 miliar.

Dengan demikian, porsi kepemilikan saham Jhon Veter Firdaus di PJHB menjadi 99.515.200 saham atau 5,18 persen, dari sebelumnya 96.015.200 saham atau 5 persen.

Selain itu, pada tanggal yang sama, Jhon Veter Firdaus juga tercatat membeli sebanyak 3.450.000 waran biasa.

"Transaksi bukan merupakan transaksi repurchase agreement (REPO)," katanya.

Sebanyak 3.050.000 waran di harga Rp360 per waran, dan 400 ribu waran di harga Rp362 per waran.

Alhasil, waran yang dia miliki menjadi 48.427.300 waran dari sebelumnya 44.977.300 waran.

Sebelumnya, Jhon Veter Firdaus muncul sebagai pemegang saham PT Pelayaran Jaya Hidup Baru Tbk (PJHB). Nama Jhon muncul setelah kepemilikan sahamnya menembus 5 persen.

Pria yang berdomisili di Klaten, Jawa Tengah ini saat ini memiliki 96 juta saham PJHB atau 5 persen dari total ditempatkan dan disetor perseroan. Hal itu terungkap setelah Jhon memborong 9,5 juta saham.

Transaksi terbarunya dilakukan di pasar negosiasi pada Senin (10/11/2025) dengan harga Rp1.000. Dengan demikian, Jhon merogoh dana sedikitnya Rp9,5 miliar.

(Dhera Arizona)

Halaman : 1 2 3
Advertisement
Advertisement