IDX Channel - Bursa Wall Street mencetak rekor usai Joe Biden meresmikan paket bantuan virus korona senilai USD1,9 triliun menjadi Undang-Undang pada Kamis, (11/3/2021) waktu setempat. Sentimen tersebut juga mempengaruhi harga komoditas termasuk peningkatan harga minyak.
Dikutip program Market Opening IDX Channel, Jumat (12/3/2021), harga minyak selama jam perdagangan Asia, bergerak menguat melanjutkan pemulihan sehari sebelumnya. Harga minyak mentah WTI naik 0,76% menjadi USD64,93 per barel, sementara patokan global Brent naik 0,71% menjadi USD68,38.
Pergerakan harga minyak meningkat meskipun terjadi lonjakan yang cukup besar dalam persediaan minyak mentah AS setelah badai musim dingin bulan lalu di Texas. Beberapa analis mengatakan kenaikan minyak ini datang setelah stok bensin AS turun tajam pada pekan lalu.
Seperti diketahui, penandatanganan RUU stimulus besar-besaran oleh Presiden AS joe Biden memperkuat ekspektasi pemulihan ekonomi.
Paket tersebut akan mengirimkan pembayaran langsung hingga USD1.400 kepada mayoritas warga Amerika, dan juga menempatkan hampir USD20 miliar untuk program vaksinasi Covid-19 serta USD350 miliar bagi bantuan negara bagian dan lokal.
(TIA)