ECONOMICS

Wamen ESDM: Proyek Titan Milik Antam-Huayou Groundbreaking Setelah Selesaikan Perjanjian

Tangguh Yudha 21/10/2025 07:30 WIB

Wamen ESDM mengatakan proyek Titan yang digarap oleh Huayou dan Antam (ANTM)segera memasuki tahap groundbreaking setelah menyelesaikan perjanjian.

Wamen ESDM: Proyek Titan Milik Antam-Huayou Groundbreaking Setelah Selesaikan Perjanjian. (Foto: Inews Media Group)

IDXChannel - Wakil Menteri ESDM Yuliot Tanjung menyatakan proyek ekosistem baterai kendaraan listrik (EV) Titan yang digarap oleh Zhejiang Huayou Cobalt bersama PT Aneka Tambang (Persero) Tbk (ANTM) segera memasuki tahap groundbreaking.

Dia menegaskan pemerintah terus mendorong percepatan penyelesaian kerja sama antara Antam dan Huayou sebagai mitra utama dalam proyek tersebut.

“Titan ini kita lagi dorong untuk percepatan kerja sama antara Antam sama Huayou, lagi menyelesaikan perjanjian,” kata Yuliot usai menghadiri Sidang Kabinet Paripurna di Istana Negara, Jakarta, Senin (20/10/2025).

Menurut dia, penyelesaian perjanjian tersebut menjadi langkah penting sebelum proyek memasuki tahap konstruksi.

“Mudah-mudahan dalam waktu dekat selesai, kita dorong bagaimana groundbreakingnya,” tambah Yuliot.

Untuk diketahui, proyek Titan merupakan bagian dari agenda besar hilirisasi mineral nasional, yang diharapkan dapat memperkuat rantai pasok industri baterai kendaraan listrik di Indonesia.

Proyek ini menjadi kelanjutan dari investasi besar sebelumnya, yakni proyek baterai CATL (Contemporary Amperex Technology Co. Limited) yang telah lebih dulu melakukan groundbreaking.

Sebelumnya, proyek Titan sempat mengalami penundaan dari rencana semula yang dijadwalkan melakukan seremoni groundbreaking pada September 2025.

Dengan nilai investasi mencapai USD8 miliar atau sekitar Rp132,6 triliun, proyek ini ditargetkan beroperasi pada akhir 2027.

Proyek Titan diharapkan mampu menjadikan Indonesia salah satu pemain utama dalam pengembangan ekosistem baterai kendaraan listrik yang terintegrasi dari hulu hingga hilir.

(Febrina Ratna Iskana)

SHARE