MARKET NEWS

Emiten Sawit Grup Salim (LSIP) Catat Laba Rp1,25 Triliun, Naik 55 Persen Ditopang Penjualan

Desi Angriani 05/11/2025 11:27 WIB

Emiten sawit milik Grup Salim, PT PP London Sumatra Indonesia Tbk (LSIP) membukukan laba bersih Rp1,25 triliun hingga kuartal III-2025.

Emiten Sawit Grup Salim (LSIP) Catat Laba Rp1,25 Triliun, Naik 55 Persen Ditopang Penjualan (Foto: dok Freepik)

IDXChannel - Emiten sawit milik Grup Salim, PT PP London Sumatra Indonesia Tbk (LSIP) membukukan laba bersih Rp1,25 triliun hingga kuartal III-2025.

Capaian tersebut naik 55 persen dari Rp802 miliar pada periode yang sama tahun sebelumnya. Alhasil, laba per saham meningkat menjadi Rp183 dari Rp118 per saham.

Dalam laporan keuangan yang dipublikasikan, Jumat (31/10/2025), pendapatan perseroan tumbuh 35 persen menjadi Rp3,96 triliun, didorong oleh kenaikan harga jual rata-rata dan volume penjualan produk sawit. 

Laba kotor juga meningkat 37 persen menjadi Rp1,47 triliun, sedangkan laba usaha melonjak 62 persen menjadi Rp1, 29 triliun, mencerminkan perbaikan margin dan efisiensi
operasional.

Per 30 September 2025, total aset LSIP mencapai Rp14,78 triliun, total liabilitas tercatat Tp1.42 triliun dan total ekuitas Rp13,59 triliun.

(DESI ANGRIANI)

SHARE