Komisaris Independen Pyridam (PYFA) Syamsul Arifin Meninggal Dunia
Kabar duka datang dari emiten farmasi, PT Pyridam Farma Tbk (PYFA). Komisaris Independen Perseroan, M. Syamsul Arifin meninggal dunia.
IDXChannel - Kabar duka datang dari emiten farmasi, PT Pyridam Farma Tbk (PYFA). Komisaris Independen Perseroan, M. Syamsul Arifin meninggal dunia.
"Pada 18 Februari 2025, anggota Dewan Komisaris yang juga merupakan Komisaris Independen dan Ketua Komite Audit PT Pyridam Farma Tbk, Bapak M. Syamsul Arifin telah meninggal dunia," kata Corporate Secretary PYFA, Herdiasti Anggitya Dwisani dalam keterbukaan informasi BEI, Rabu (19/2/2025).
Perseroan menyampaikan turut berduka cita yang sedalam-dalamnya.
"Semoga almarhum mendapat tempat terbaik di sisi-Nya dan keluarga yang ditinggalkan memperoleh kesabaran dan kekuatan, serta senantiasa berada dalam bimbingan Tuhan Yang Maha Esa," ujarnya.
Herdiasti menyebut, susunan Dewan Komisaris Perseroan yang terbaru akan disampaikan pada pelaksanaan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Perseroan terdekat.
"Tidak ada dampak material dari kejadian, informasi atau fakta material tersebut terhadap kegiatan operasional, hukum, dan kelangsungan usaha perseroan," tuturnya.
Hingga saat ini, diakui Herdiasti, jumlah dan komposisi anggota Dewan Komisaris Perseroan masih memenuhi ketentuan dalam peraturan perundang-undangan yang berlaku
Dari laman resmi PYFA, M. Syamsul Arifin menjabat sebagai Komisaris Independen Perseroan sejak 25 Mei 2015. Sejumlah jabatan yang pernah diembannya di antaranya, Direktur Utama PT Indofarma Tbk (2006-2007), Direktur Utama PT Kimia Farma Tbk (2008-2012).
Kemudian Managing Director PT Sampharindo Retroviral Indonesia (sejak 2019), hingga Ketua Majelis Pembina Kode Etik Gabungan Perusahaan Farmasi Indonesia (sejak 2014).
Sampai dengan pukul 14.37 WIB Rabu ini, saham PYFA turun 1,65 persen di Rp238. Meski demikian, saham PYFA tercatat naik 3,48 persen dalam sepekan.
(Fiki Ariyanti)