MARKET NEWS

OCBC NISP Tebar Dividen Rp72 per Saham, Catat Jadwalnya

Cahya Puteri Abdi Rabbi 20/03/2024 09:59 WIB

Keputusan pembagian dividen ini telah disetujui dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang dilaksanakan Senin (18/3/2024).

OCBC NISP Tebar Dividen Rp72 per Saham, Catat Jadwalnya. Foto: MNC Media.

IDXChannel - PT Bank OCBC NISP Tbk (NISP) bakal membagikan dividen tahun buku 2023 sebesar Rp1,65 triliun. Keputusan pembagian dividen ini telah disetujui dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang dilaksanakan Senin (18/3/2024).

"Rapat menyetujui penggunaan laba bersih sebesar Rp72 per saham atau total sebesar Rp1,65 triliun ditetapkan sebagai dividen tunai," kata Presiden Direktur NISP, Parwati Surjaudaja dalam Paparan Publik Tahunan di OCBC Tower Jakarta, Senin (18/3/2024) lalu.

Parwati menyebut, rasio pembayaran dividen atau payout ratio perseroan sebesar 40,4% dari total laba bersih perseroan di 2023. Kemudian, sebesar Rp100 juta dari laba bersih perseroan, serta sisa laba bersih ditetapkan sebagai laba ditahan.

Perihal kinerja, OCBC NISP mengantongi laba bersih Rp4,1 triliun di sepanjang 2023. Angka itu meningkat 23% dibandingkan 2022 yang sebesar Rp3,3 triliun. Selain itu, rasio kecukupan modal atau CAR Bank juga senantiasa kuat di angka 23,7%, jauh di atas ketentuan minimum.

Berikut jadwal pembagian dividen interim NISP:

Cum Dividen di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi: 26 Maret 2024.

Ex Dividen di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi: 27 Maret 2024.

Cum Dividen untuk perdagangan di Pasar Tunai: 28 Maret 2024.

Ex Dividen untuk perdagangan di Pasar Tunai: 1 April 2024.

Recording Date yang berhak atas Dividen: 28 Maret 2024.

Pembayaran Dividen: 18 April 2024.

(NIA)

SHARE