Arab Saudi Janji Investasi Rp16 Ribu Triliun di AS usai Pertemuan Trump-MBS
Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman (MBS) meningkatkan rencana investasi negaranya di Amerika Serikat (AS) hingga USD1 triliun.
IDXChannel - Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman (MBS) meningkatkan rencana investasi negaranya di Amerika Serikat (AS) hingga USD1 triliun atau sekitar Rp16 ribu triliun.
Dilansir dari Fox News pada Rabu (19/11/2025), MBS mengungkapkan hal tersebut saat bertemu dengan Presiden AS Donald Trump di Gedung Putih pada Selasa.
Ini merupakan kunjungan pertama MBS ke AS sejak 2018. Trump terlebih dahulu mengunjungi Arab Saudi pada Mei lalu.
MBS sebelumnya mengumumkan komitmen investasi sebesar USD600 miliar di AS saat kunjungan Trump ke Arab Saudi. Negeri Petrodolar tersebut menjadi lokasi kunjungan luar negeri pertama Trump di masa jabatan keduanya.
"Kami akan meningkatkannya, dari USD600 miliar menjadi hampir USD1 triliun," kata MBS di Gedung Putih.
Trump menyambut baik peningkatan komitmen investasi Arab Saudi di AS. Dia optimistis hal tersebut akan menciptakan banyak lapangan kerja.
"Itu memcakup investasi di pabrik, di perusahaan, uang di Wall Street," kata Trump.
"Dan yang benar-benar penting bagi semua orang adalah lapangan kerja. Kita akan memiliki banyak lapangan kerja," tuturnya.
Trump menggelar penyambutan meriah untuk MBS. Keduanya menghadiri acara makan malam dengan tokoh bisnis dari AS dan Arab Saudi. (Wahyu Dwi Anggoro)