IDXChannel - Informasi terkait cara transfer BCA ke LinkAja menarik untuk disimak. Perlu diketahui langkah tersebut biasa dilakukan saat pengguna LinkAja melakukan top up saldo.
LinkAja merupakan salah satu aplikasi uang elektronik yang menyediakan berbagai fitur pembayaran. Beberapa diantaranya seperti pembayaran tagihan listrik, isi ulang paket data internet, dan lain sebagainya.
Nah, yang akan dibahas kali ini yaitu cara transfer dari bank BCA ke aplikasi LinkAja. Tim IDXChannel telah merangkum informasi lengkapnya dari berbagai sumber. Simak ulasan ini sampai selesai!
3 Cara Transfer BCA ke LinkAja
1. Cara Transfer BCA ke LinkAja via Mobile Banking
- Langkah awal, silahkan buka aplikasi BCA Mobile.
- Kemudian pilih menu m-BCA.
- Silahkan masuk menggunakan kode akses m-BCA Anda.
- Berikutnya pilih menu m-Transfer.
- Lalu pilih opsi BCA Virtual Account.
- Setelah itu masukkan nomor Virtual Account BCA dengan format: 09110+nomor telepon yang terhubung dengan akun LinkAja.
- Sebagai contoh: 0911009821241XXX.
- Lalu isi nominal transfer yang Anda inginkan.
- Pastikan informasi sudah benar.
- Selanjutnya masukkan PIN Anda.
- Terakhir, tunggu hingga proses transfer berhasil.
- Selesai, proses transfer berhasil.
2. Cara Transfer BCA ke LinkAja via Internet Banking
- Langkah pertama, silahkan login ke KlikBCA Individual.
- Kemudian pilih opsi ‘Transfer Dana’.
- Berikutnya pilih opsi ‘Transfer ke BCA Virtual Account’.
- Setelah itu masukkan nomor BCA Virtual Account LinkAja dengan kode transfer 09110 diikuti nomor ponsel yang terdaftar di akun LinkAja.
- Isi nominal transfer yang diinginkan.
- Pastikan informasi transaksi sudah sesuai.
- Terakhir, ikuti petunjuk yang ada untuk menyelesaikan proses.
- Selesai, proses transfer berhasil.
3. Cara Transfer BCA ke LinkAja via ATM
- Langkah pertama, silahkan kunjungi ATM BCA.
- Kemudian masukkan kartu BCA ke mesin ATM.
- Berikutnya masukkan PIN ATM BCA Anda.
- Lalu pilih menu ‘Transaksi Lainnya’.
- Selanjutnya pilih menu ‘Transfer’.
- Pilih opsi Ke BCA Virtual Account.
- Masukkan nomor Virtual Account BCA dengan format 09110+nomor telepon yang terhubung dengan akun LinkAja.
- Sebagai contoh: 0911009821241XXX.
- Setelah itu isi nominal transfer.
- Pastikan informasi yang tertera sudah sesuai.
- Jika sudah pilih opsi ‘YA’.
- Terakhir, tunggu hingga proses transfer berhasil.
- Selesai, proses transfer berhasil..
Demikian informasi mengenai cara transfer BCA ke LinkAja melalui berbagai macam metode. Semoga informasi ini dapat menambah wawasan serta bermanfaat untuk Anda.