Reksa Dana Syariah Principal Islamic ASEAN Equity Syariah (USD) berfokus ke pasar ASEAN dalam denominasi USD yang dirancang bagi investor dengan profil risiko yang agresif.
Sekedar informasi, mengacu pada laporan Statistik Pasar Modal Indonesia dari Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) per Desember 2024, jumlah investor reksa dana di Indonesia telah meningkat sebanyak 51 persen.
Hal ini menunjukkan bahwa masyarakat Indonesia memiliki minat investasi yang meningkat secara signifikan khususnya pada instrumen reksa dana. Inisiatif ini diharapkan dapat membentuk akses yang lebih luas dan lebih baik bagi nasabah dan calon investor untuk dapat berinvestasi reksa dana.
Nasabah dan calon investor dapat melakukan pembelian (subscription) produk reksa dana Principal Indonesia melalui jaringan kantor Hana Bank (untuk produk IDR dan USD) maupun MyHana Mobile Banking yang dilengkapi dengan fitur Hana AIdvisor untuk membantu nasabah meraih hasil optimal dengan risiko yang dapat disesuaikan dengan profil risiko (untuk produk IDR).
(kunthi fahmar sandy)