Nah, apa saja kelebihan dan kekurangan TabunganKu dari BCA? Berikut ini adalah kelebihan dan kekurangan TabunganKu BCA.
Kelebihan
- Setoran awal ringan, hanya Rp20.000
- Setoran minimal berikutnya juga ringan, yakni Rp10.000
- Bebas biaya penggantian buku
- Bebas biaya administrasi bulanan
- Bebas biaya transaksi debet (tarik tunai) hingga transaksi ke-4 di bulan yang sama
- Limit tarik tunai kartu mencukupi (Rp7 juta)
- Limit transfer antarrekening cukup besar (Rp25 juta)
- Pembukaan rekening tidak dikenai biaya meterai
- Tersedia untuk nasabah di bawah 12 tahun dan dewasa
Kekurangan
- Hanya tersedia untuk satu mata uang (Rupiah)
- Tidak memiliki e-channel, sehingga nasabah tidak dapat mengakses m-BCA, myBCA, dan KlikBCA
- Nasabah hanya bisa membuka satu rekening TabunganKu
- Hanya bisa melakukan transfer antarrekening BCA, tidak bisa transfer ke rekening antarbank
- Tidak bisa dibuka sebagai rekening gabungan atau joint account
- Kartu debit TabunganKu tidak dapat digunakan untuk tujuan-tujuan lain selain untuk transaksi tertentu (pengecekan saldo di ATM BCA, tarik tunai di ATM BCA,
- transfer antarrekening BCA lewat ATM BCA, penggantian PIN di ATM BCA, setor tunai di ATM BCA)
Itulah kelebihan dan kekurangan TabunganKu BCA yang patut dipertimbangkan calon nasabah yang hendak membuka rekening di BCA. Keterbatasan pada TabunganKu BCA umumnya juga berlaku di bank umum lainnya.
(Nadya Kurnia)