IDXChannel - Pemprov Jawa Timur (Jatim) bersama Polda Jatim, TNI, dan Kejaksaan terus menggencarkan vaksinasi. Selain menyasar tenaga kesehatan (nakes), pelayan publik, lanjut usia (lansia) dan masyarakat umum, vaksinasi kini sudah merambah ke kalangan pelajar.
Data Dinas Kesehatan (Dinkes) Jatim menunjukkan, sasaran vaksinasi di Jatim sebanyak 30.042.090 orang. Dari jumlah itu, untuk sasaran nakes sebanyak 189.000 orang, petugas publik 2.070.000 orang, sasaran lansia 2,5 juta orang, masyarakat umum dan masyarakat rentan 21 juta orang dan sasaran remaja 3,5 juta orang.
Saat ini, capaian total vaksinasi mencapai 6.083.583 orang. Jumlah itu terdiri dari vaksinasi tahap pertama dan tahap kedua. Dengan angka itu, maka capaian total vaksinasi 20,28 persen.Jumlah tersebut untuk vaksinasi pertama. "Sedangkan vaksinasi kedua sekitar 2.445.000 atau 8,1%," kata Kepala Dinkes Jatim, Herlin Ferliana, Kamis (15/7/2021).
Sementara itu, Pemprov Jatim menargetkan 70% warga Jatim telah menerima vaksinasi di pertengahan akhir Agustus mendatang. Dengan begitu kekebalan komunal atau herd immunity diusahakan dapat segera tercapai.
"Untuk mengejar herd immunity akhir Agustus, kita mulai hitung awal ini 300.000 per hari (vaksinasi). Tentu ada faktor yang menyebabkan tidak bisa maksimal. Sebab, stok vaksin dari Kemenkes tidak seperti harapan masyarakat. Semoga stok vaksin terpenuhi. Sehingga herd immunity dosis pertama bisa tercapai," terang Herlin.