IDXChannel - Petugas menunjukan brosur di stan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Goes to Mall di Senayan City Mall, Jakarta Pusat, Minggu (5/11/2023).
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PMPTSP) terus berupaya memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam urusan penanaman modal dan pelayanan perizinan atau nonperizinan.
Salah satunya dengan menghadirkan kembali program PTSP Goes to Mall di sejumlah pusat perbelanjaan di Jakarta.
Program PTSP Goes to Mall juga sebagai sarana edukasi kepada publik dalam memberikan pendampingan, dimana saat ini pengurusan perizinan/nonperizinan sudah sepenuhnya dilakukan secara online atau digital sehingga dirasa perlu untuk mensosialisasikan dan memberikan penyuluhan secara langsung kepada masyarakat.