IDXChannel – Sederet bank terbesar di Indonesia memberikan kontribusi hingga 90 persen dari total Rp9.685 triliun aset industri perbankan yang tercatat Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Bank-bank dengan aset mencapai ratusan hingga ribuan triliun rupiah ini terus menjadi pilar utama dalam mendukung stabilitas ekonomi nasional. Sebagai institusi keuangan terkemuka, bank ini menawarkan beragam produk dan layanan, mulai dari perbankan ritel, korporasi, hingga investasi, yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan nasabah di berbagai segmen.
Dengan jaringan yang luas dan inovasi digital terkini, bank ini tidak hanya memperkuat posisinya di pasar domestik tetapi juga bersaing di tingkat regional, menjadikannya pilihan utama bagi individu dan perusahaan yang mencari solusi keuangan terpercaya.
Berikut ini IDXChannel merangkum daftar 10 bank terbesar di Indonesia saat ini.
Bank Terbesar di Indonesia
Sepanjang 2024 ini, beberapa bank di Indonesia menunjukan dinamika yang menarik. Sejumlah bank ternama bahkan menunjukkan peningkatan kepemilikan aset yang cukup signifikan, sebut saja Bank Mandiri, BSI, hingga Bank Permata. Dengan jumlah aset yang terus meningkat, deretan bank BUMN terkenal maupun bank swasta ini terus bersaing untuk menjadi bank terbesar di Indonesia.