sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

10 Brand Lokal yang Mendunia, Ada Indomie, Polytron, hingga Eiger

Milenomic editor Ratih Ika Wijayanti
18/07/2022 13:09 WIB
Ada sederet brand lokal yang mendunia dan berhasil menembus pasar internasional mulai dari produk consumer goods, fashion, hingga suplemen herbal.
10 Brand Lokal yang Mendunia, Ada Indomie, Polytron, hingga Eiger. (Foto: MNC Media)
10 Brand Lokal yang Mendunia, Ada Indomie, Polytron, hingga Eiger. (Foto: MNC Media)

6. Polytron

Banyak orang mengira bahwa Polytron merupakan produk asal Jepang yang memang terkenal dengan peralatan elektroniknya. Padahal, Polytron merupakan produk asli besutan anak bangsa. Polytron juga menjadi salah satu brand lokal yang mendunia dengan beberapa produk elektronik andalannya seperti kulkas, speaker, AC, mesin cuci, dan TV. Sejak berdiri pada tahun 1975, Polytron telah mengalami perkembangan pesat hingga berhasil diekspor ke banyak negara seperti Myanmar, Thailand, Bangladesh, Arab Saudi, dan lain sebagainya. 

7. The Executive

The Executive merupakan brand fashion asli asal Bandung, Jawa Barat. Brand ini dibangun oleh Johanes Farial di bawah naungan PT Delami Garment Industries. The Executive dikenal dengan berbagai produk fashionnya yang umumnya pakaian formal. Meski begitu, ada juga produk pakaian casual dari brand ini. Hingga saat ini, The Executive berhasil masuk ke pasar internasional terutama ke kawasan Asia Tenggara. 

8. Terry Palmer

Sekilas, brand Terry Palmer seperti brand asal luar negeri. Rupanya, brand handuk yang satu ini merupakan brand asli Tanah Air. Brand Terry Palmer yang diproduksi oleh PT Indah Jaya ini memiliki kualitas produk yang mampu bersaing di pasar internasional. Tak heran, brand ini telah tersebar ke berbagai negara di dunia mulai dari Jepang, Amerika, hingga ke wilayah Eropa. 

9. Polygon

Bagi para pecinta sepeda, Anda tentu sudah tak asing dengan brand Polygon. Brand sepeda ini merupakan brand yang diproduksi PT Insera Sena yang berlokasi di Sidoarjo, Jawa Timur. Brand ini meliputi beberapa produk seperti sepeda lipat, sepeda gunung, dan lain-lain. Polygon juga menjadi salah satu brand lokal yang mendunia. Bahkan, brand ini telah digunakan oleh tim downhill kelas dunia yakni Hutchinson UR Team saat bertanding di UCI DH World Cup pada tahun 2013 lalu.

10. Eiger

Eiger merupakan brand peralatan outdoor yang juga sering dikira produk luar negeri. Nyatanya, eiger merupakan produk asli Indonesia yang sudah berdiri sejak 1979. Eiger menjual peralatan outdoor seperti sepatu, celana, tas, topi, sarung tangan, dan produk lainnya. Brand asli Indonesia ini juga telah berhasil masuk ke kancah internasional yang menggunakan SIRCLO untuk menjangkau konsumen melalui penjualan online. Brand Eiger telah diekspor hingga ke berbagai negara seperti Jepang, Filipina, Malaysia, Lebanon, dan lain sebagainya. 

Itulah sederet brand lokal yang mendunia dan sukses menembus pasar internasional. Tak kalah dengan brand luar negeri, beberapa brand asli Indonesia ini juga memiliki kualitas yang bisa bersaing, lho. Membanggakan sekali, ya?

Halaman : 1 2 Lihat Semua
Berita Rekomendasi

Berita Terkait
Advertisement
Advertisement