IDXChannel—Berapakah harga pesawat jet pribadi? Private jet atau pesawat jet pribadi dapat disewa dan dibeli. Harga sewanya beragam, mulai dari USD2.000 sampai dengan USD14.000 per jam.
Pesawat jet pribadi biasanya digunakan oleh orang-orang high profile yang memerlukan kenyamanan dan keamanan tingkat tinggi selama penerbangan. Bagi selebriti terkenal, terbang dengan menyewa jet pribadi menawarkan kenyamanan dan privasi.
Semakin mewah fasilitas di dalam private jet, semakin mahal harga sewanya. Melansir Paramount Business Jet (27/6), tarif sewa private jet super mewah bisa dihargai sekitar USD16.000 sampai dengan USD23.000 per jam.
Nilai itu setara dengan Rp262,68 juta hingga Rp377,60 juta per jam. Sementara tarif sewa pesawat jet pribadi sederhana umumnya dihargai paling murah USD2.600 per jam dan termahal bisa menembus USD14.000 per jam.
Penyewaan untuk penerbangan internasional bahkan bisa lebih mahal lagi. Lantas berapa harga jual pesawat jet pribadi? Mengutip AVBuyer dan Global Air, berikut beberapa daftar harga pesawat jet pribadi.