IDXChannel - Wakil Ketua Komisi I DPR RI Budisatrio Djiwandono diisukan masuk Kabinet Merah Putih Presiden Prabowo Subianto.
Sebelumnya, isu ini beredar setelah adanya pernyataan dari Ketua Komisi I DPR RI Utut Adianto. Pernyataan Utut pun dikaitkan dengan peluang Budisatrio atau Budi Djiwandono untuk masuk ke kabinet. Seiring dengan isu itu, muncul rumor reshuffle pun mencuat.
Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi pun memberikan tanggapan. Pras tidak menjawab lugas mengenai hal ini, dia hanya sebatas menyatakan belum.
“Belum,” ujarnya merespons pertanyaan mengenai Budi Djiwandono yang disebut gabung ke eksekutif di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (28/1/2026).