sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Brand China Kompak Turunkan Harga Mobil, Chery Pangkas hingga Rp100 Juta

Technology editor M Fadli Ramadan
02/07/2025 10:33 WIB
Brand otomotif asal China kompak menurunkan harga mobil yang dipasarkan di Indonesia.
Brand China Kompak Turunkan Harga Mobil, Chery Pangkas hingga Rp100 Juta. Foto: Chery.
Brand China Kompak Turunkan Harga Mobil, Chery Pangkas hingga Rp100 Juta. Foto: Chery.

IDXChannel - Brand otomotif asal China kompak menurunkan harga mobil yang dipasarkan di Indonesia. Bahkan, ada yang melakukannya beberapa kali, meski melakukan sejumlah pembaruan. 

Sejumlah merek yang melakukan penurunan harga tersebut adalah MG Motors, Chery, Wuling, dan banyak lagi. Penurunan harga juga dilakukan hingga puluhan juta rupiah dengan fitur yang serupa.

Terbaru, ada Chery yang menurunkan harga C5 dan E5, yang sebelumnya dijual dengan nama Omoda 5 dan Omoda E5. Mereka menurunkan harga mulai Rp50 juta hingga Rp100 juta dengan penyegaran fitur.

Jaecoo sebagai salah satu brand yang berada di bawah naungan Chery mengatakan produsen tak bisa mengontrol soal harga jual kendaraan. Namun, kondisi pasar saat ini memang mengharuskan sejumlah merek mengambil langkah tersebut.

"Kita nggak bisa kontrol soal itu (penurunan nilai jual kendaraan), karena itu terjadi secara global," ujar Head of Product Jaecoo Indonesia, Ryan Ferdiean Tirto di BSD, Tangerang, dikutip Rabu (2/7/2025).

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement