MARKET NEWS

Siap-Siap Investor! BPFI Bakal Melakukan PUT IV Tahun Depan

Fahmi Abidin 12/10/2020 14:15 WIB

Emiten PT Batavia Prosperindo Finance Tbk (BPFI) berencana melakukan Penawaran Umum Terbatas IV (PUT IV) dalam rangka menerbitkan HMETD.

Siap-Siap Investor! BPFI Bakal Melakukan PUT IV Tahun Depan. (Foto: Ist)

IDXChannel - Emiten PT Batavia Prosperindo Finance Tbk (BPFI) berencana melakukan Penawaran Umum Terbatas IV (PUT IV) dalam rangka menerbitkan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMETD).

Berdasarkan keterangan perseroan di keterbukaan informasi BEI, Senin (12/10/2020), aksi korporasi tersebut dalam PUT IV, perseroan menawarkan sebanyak-banyaknya 944.811.694 saham biasa atas nama atau sebanyak-banyaknya 34,64% dari modal ditempatkan dan disetor penuh Perseroan setelah PUT IV dengan Nilai Nominal Rp100.

Saham-saham yang ditawarkan dalam PUT IV ini seluruhnya merupakan saham baru yang berasal dari portepel dan akan dicatatkan di BEI dengan memerhatikan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Setiap pemegang 100 saham yang namanya tercatat dalam Daftar Pemegang Saham (DPS) Perseroan pada 6 Januari 2021 pukul 16.15 WIB berhak atas 53 HMETD, dimana setiap 1 (satu) HMETD memberikan hak kepada pemegangnya untuk membeli 1 (satu) saham baru yang harus dibayar penuh pada saat mengajukan pemesanan pelaksanaan HMETD.

Dalam hal pemegang saham memiliki HMETD dalam bentuk pecahan, sesuai dengan POJK No. 32/ 2015 Pasal 33 tentang HMETD, maka akan diperlakukan pembulatan ke bawah (round down), dan atas pecahan HMETD tersebut wajib dijual oleh Perseroan dan hasil penjualannya dimasukan ke dalam rekening Perseroan.

HMETD ini akan diperdagangkan di BEI dan dilaksanakan selama 10 Hari Kerja pada 8 Januari 2021 sampai dengan 21 Januari 2021. HMETD yang tidak dilaksanakan hingga tanggal akhir periode tersebut dinyatakan tidak berlaku lagi.

Sementara itu, kedudukan saham yang akan diterbitkan dalam PUT IV ini dibandingkan dengan kedudukan saham yang telah disetor penuh lainnya, memiliki hak yang sama dan sederajat dalam segala hal yaitu, hak-hak yang berkaitan dengan saham, antara lain hak suara dalam RUPS, hak atas pebagian dividen, hak atas saham bonus dan hak atas HMETD. PT Batavia Prosperindo Internasional Tbk selaku Pemegang Saham Utama Perseroan akan/tidak akan melaksanakan haknya dalam PUT IV ini. (*)

SHARE