sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Aplikasi wondr by BNI (BBNI) Dikenalkan di Lima Kota Pusat Keuangan Dunia

Banking editor Dhera Arizona Pratiwi
30/08/2024 10:55 WIB
wondr by BNI, telah diperkenalkan ke ribuan diaspora Indonesia yang berada di lima kota negara.
Aplikasi wondr by BNI (BBNI) Dikenalkan di Lima Kota Pusat Keuangan Dunia. (Foto Istimewa)
Aplikasi wondr by BNI (BBNI) Dikenalkan di Lima Kota Pusat Keuangan Dunia. (Foto Istimewa)

Kemerdekaan Finansial 

Sebelumnya, BNI turut meramaikan perayaan kemerdekaan RI di berbagai negara, termasuk Korea Selatan, Jepang, Belanda, dan Singapura. Pada 17 Agustus 2024, BNI berpartisipasi dalam perayaan Kemerdekaan RI di Seoul, Korea Selatan, yang diselenggarakan oleh KBRI Seoul. Acara ini mengusung tema ‘wondrful Pesta Kemerdekaan RI ke-79’ dan dihadiri oleh lebih dari 500 masyarakat Diaspora Indonesia.

Pada kesempatan ini, BNI memperkenalkan wondr by BNI sebagai solusi perbankan yang dapat mempermudah Diaspora Indonesia dalam mengelola keuangan mereka, termasuk transfer luar negeri, pembayaran tagihan, hingga investasi. Acara tersebut juga dimeriahkan dengan penampilan musisi Tanah Air, Wika Salim, dan penghargaan 'Diaspora Heroes Appreciation' kepada Diaspora Indonesia yang aktif menggunakan aplikasi BNI Mobile Banking.

Tak hanya di Seoul, perayaan serupa juga digelar di Tokyo dan Osaka, Jepang, serta di Amsterdam, Belanda. Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk merayakan HUT ke-79 RI tetapi juga untuk memperkenalkan wondr by BNI dalam rangka mendukung Diaspora Indonesia dalam meraih kemerdekaan finansial.

Terbaru, wondr by BNI turut memeriahkan peringatan 75 tahun hubungan Indonesia-Amerika Serikat dengan berpartisipasi dalam WOW Indonesia Festival 2024 di Washington DC, Amerika Serikat, pada Minggu (25 Agustus 2024).

WOW Indonesia Festival 2024 menjadi ajang penting untuk merayakan 75 tahun kemitraan antara Indonesia dan Amerika Serikat.

(Dhera Arizona)

Halaman : 1 2 3 Lihat Semua
Advertisement
Advertisement