sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Cara Tarik Tunai di ATM BRI dengan dan Tanpa Kartu, Mudah Dilakukan

Banking editor Ratih Ika Wijayanti
12/04/2023 11:51 WIB
Cara tarik tunai di ATM BRI dengan dan tanpa kartu bisa dilakukan dengan mudah. Nasabah BRI perlu mengetahuinya agar transaksi bisa berjalan lancar. 
Cara Tarik Tunai di ATM BRI dengan dan Tanpa Kartu, Mudah Dilakukan. (Foto: MNC Media)
Cara Tarik Tunai di ATM BRI dengan dan Tanpa Kartu, Mudah Dilakukan. (Foto: MNC Media)

IDXChannel Cara tarik tunai di ATM BRI dengan dan tanpa kartu bisa dilakukan dengan mudah. Nasabah BRI perlu mengetahuinya agar transaksi bisa berjalan lancar. 

Bank Rakyat Indonesia (BRI) merupakan salah satu bank pelat merah yang memiliki banyak nasabah di Indonesia. Untuk meningkatkan layanan terhadap nasabahnya, BRI pun menyediakan kemudahan tarik tunai yang bisa dilakukan dengan mudah di ATM BRI baik dengan kartu ATM maupun tanpa kartu atau cardless

Lalu, bagaimana cara tarik tunai di ATM BRI dengan dan tanpa? IDXChannel merangkum cara mudahnya sebagai berikut. 

Cara Tarik Tunai BRI di ATM dengan Kartu

Cara tarik tunai BRI di ATM dengan kartu bisa dilakukan dengan sangat mudah. Anda hanya perlu membawa kartu ATM BRI Anda dan mengunjungi gerai ATM BRI terdekat dari lokasi Anda saat ini. Adapun langkah-langkahnya adalah sebagai berikut.

  • Kunjungi gerai ATM BRI terdekat.
  • Masukkan kartu ATM BRI Anda ke mesin.
  • Pilih bahasa yang Anda inginkan (Inggris/ Indonesia).
  • Masukkan 6 digit PIN ATM BRI Anda.
  • Selanjutnya, pilih menu Tarik Tunai.
  • Tentukan jumlah uang yang ingin Anda tarik tunai. Anda bisa memilih nominal yang sudah tersedia maupun memasukkan jumlah sesuai kebutuhan Anda.
  • Setelah itu, pilih Jenis Rekening (Tabungan/ Giro).
  • Tunggu beberapa saat hingga uang keluar dari mesin ATM BRI.
  • Ambil uang tersebut.
  • Ambil kartu ATM BRI Anda dari mesin.  

Cara Tarik Tunai BRI di ATM Tanpa Kartu 

Tidak hanya menggunakan kartu ATM, nasabah BRI juga bisa melakukan tarik tunai tanpa kartu. BRI menyediakan layanan cardless yang bisa memudahkan nasabahnya untuk mengambil uang dan bertransaksi lainnya tanpa perlu membawa kartu ATM BRI miliknya. Berikut langkah-langkah cara tarik tunai BRI di ATM tanpa kartu yang bisa Anda lakukan. 

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement