IDXChannel - Nama Solikin M Juhro masuk ke dalam jajaran calon Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI) yang diusulkan oleh Presiden Prabowo Subianto.
Dilansir dari laman resmi BI, Selasa (20/1/2026), Solikin saat ini menjabat sebagai Kepala Departemen Kebijakan Makroprudensial BI sejak 2023. Sebelumnya, dia menjabat sebagai Kepala Institut Bank Indonesia (2017-2022) dan kepala Departemen Kebijakan Ekonomi dan Moneter (2022-2023).
Pria kelahiran Surabaya pada 1967 itu mengawali karier di BI pada 1994.
Dia tercatat menyelesaikan pendidikan sarjana di Bidang Ekonomi dan Studi Pembangunan Universitas Airlangga pada 1991. Mendapatkan gelar Master of Applied Economics dari University of Michigan pada 1998.
Kemudian, gelar Master pada Bidang Economics di Maryland University diraihnya pada 2001 dan selanjutnya gelar Doktor di Bidang Economics Monetary di Universitas Indonesia diraih pada 2005.
Sebagai informasi, Komisi XI DPR RI secara resmi mengumumkan tiga nama calon Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI) yang diusulkan oleh Presiden Prabowo Subianto untuk mengisi kekosongan jabatan di bank sentral.
Dalam jajaran nama tersebut, Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Thomas Aquinas Djiwandono muncul sebagai salah satu kandidat kuat yang akan bersaing dengan dua pejabat karier internal BI.
Dua nama lain tersebut yakni Solikin M Juhro yang saat ini menjabat sebagai Kepala Departemen Kebijakan Makroprudensial, dan Dicky Kartikoyono selaku Kepala Departemen Kebijakan Sistem Pembayaran.
Komisi XI DPR RI akan segera menyusun agenda untuk menguji kompetensi dan visi-misi dari ketiga kandidat tersebut melalui proses seleksi yang ketat.
Penetapan jadwal uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) ini menjadi krusial mengingat profil ketiga kandidat yang memiliki latar belakang yang sangat solid.
(Dhera Arizona)