IDXChannel - Bank Pembangunan Asia (ADB) memperkirakan pertumbuhan ekonomi China hanya mencapai 4,8 persen pada 2024 dan 4,5 persen pada 2025.
Prakiraan itu tercantum dalam laporan Asian Development Outlook (ADO) terbaru yang dirilis pada Rabu (25/9/2024). Kawasan Developing Asia secara keseluruhan diprediksi tumbuh lima persen pada 2024.
"Lemahnya sektor properti China yang berkelanjutan telah berdampak negatif terhadap pengeluaran rumah tangga selama 2024," kata ADB dalam keterangan persnya.
"Hal dapat diimbangi sebagian oleh investasi yang lebih tinggi, ditopang oleh kebijakan moneter dan fiskal yang stimulatif, serta ekspor yang lebih besar," kata lembaga keuangan internasional tersebut.
China merupakan ekonomi terbesar di kawasan Developing Asia, di atas India yang berada di posisi kedua.