sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Proyeksi Lifting Migas 1 Juta Barel di 2030 Perlu Direvisi, Ini Alasannya

Economics editor Atikah Umiyani
29/08/2024 19:49 WIB
Lifting migas saat ini masih berada pada angka 576.000 barel per hari, dari targetnya 635.000 barel per hari.
Proyeksi Lifting Migas 1 Juta Barel di 2030 Perlu Direvisi, Ini Alasannya (Foto: MNC Media)
Proyeksi Lifting Migas 1 Juta Barel di 2030 Perlu Direvisi, Ini Alasannya (Foto: MNC Media)

IDXChannel - Proyeksi lifting migas sebesar 1 juta barel per day (bpd) pada 2030 perlu direvisi ulang. Alasannya lifting migas saat ini masih berada pada angka 576.000 barel per hari, dari targetnya 635.000 barel per hari.

"Saat ini bahkan kalau saya baca di tahun 2023 itu (target lifting migas) berada di kisaran 65.000 barrel per day dari target 660.000 barrel per day," tutur Anggota Komisi VII DPR RI, Dyah Roro Esti, ikutip dari laman resmi DPR RI, Kamis (29/8/2024).

Dia menambahkan, peran Kementerian ESDM sangat amat besar terhadap SKK Migas khususnya dalam melakukan pengawasan. 

"Agar kemudian prediksi ini bisa lebih sesuai. Konsultan kan banyak ada yang latar belakangnya joint research ya. Nah ini harus kita pertimbangkan juga agar target-target kita ini enggak meleset, karena yang kasihan adalah Kementerian ESDM," ujar dia.

Adapun pemerintah menurunkan target lifting migas ke posisi 600.000 barel per day (bopd) dan lifting gas bumi sebesar 1,005 juta barel setara minyak per hari dalam RAPBN 2025. 

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement