IDXChannel - Bandara Changi di Singapura mencatat 69,98 juta penumpang pada 2025, rekor tertinggi sepanjang masa.
Dilansir dari The Straits Times pada Senin (26/1/2026), China dan Indonesia adalah penyumbang penumpang terbanyak.
Angka tersebut melampaui 68,3 juta penumpang yang tercatat pada 2019, setahun sebelum pandemi Covid-19 melumpuhkan perjalanan udara global.
Menurut data dari Changi Airport Group, China adalah pasar penumpang terbesar Changi pada 2025, diikuti oleh Indonesia, Malaysia, Australia, India, dan Thailand.
China juga mencatat pertumbuhan terkuat, dengan penjngkatan sebesar 12,2 persen dari tahun ke tahun.