IDXChannel - Aktor squid game Lee Jung Jae menyumbangkan seluruh hadiah penghargaannya sebesar 50 juta KRW (USD38,463) atau sekitar Rp590 juta untuk mendukung pembuat film veteran atau sutradara film veteran.
Dilansir dari allkpop.com Senin (4/12/2023), Lee mendapat penghargaan dalam gelaran 'Beautiful Artist Award' oleh Shin Young Kyun Arts and Culture Foundation.
Tepat pada hari ini 4 Desember, Lee secara resmi menyerahkan semua sumbangan ini kepada asosiasi veteran film Korea dalam upacara di Yayasan Seni dan budaya Shin Young Kyun.
Acara yang dimeriahkan dengan kehadiran seberapa jumlah aktor dan orang penting seperti Lee Hae Ryong, Presiden, dan Moon Cheol Jae, Sekretaris Jenderal Asosiasi Veteran Film yang mengumumkan, Lee Jung Jae berbagi perasaan yang tulus dengan Yayasan.
Dia pun memaparkan alasannya mendonasikan uang tersebut dikarenakan rasa kepeduliannya atas perjuangan yang di hadapi oleh para pembuat film veteran.