IDXChannel - Berikut Profil dan kekayaan Rudy Salim yang merupakan sosok pengusaha kaya raya asal Jakarta. Tak jarang nama Rudy Salim menjadi perbincangan para netizen.
Pasalnya, ia sering muncul di konten-konten YouTube milik para artis seperti Raffi Ahmad, Rizky Billar, hingga Deddy Corbuzier. Lantas siapa sosok Rudy Salim ini? dan kekayaan apa saja yang dimiliki dirinya?.
Berikut ini tim IDXChannel telah merangkum profil dan kekayaan Rudy Salim dari berbagai sumber. Simak sampai selesai.
Profil Rudy Salim
Pria dengan nama lengkap Rudy Salim ini lahir di Jakarta pada 24 April 1987. Walaupun ia merupakan pengusaha kaya raya, namun Rudy bukan lahir dari keluarga yang memiliki latar belakang pengusaha. Justru semua keluarganya bekerja sebagai dokter. Rudy kecil merupakan anak terakhir dari tiga bersaudara.
Diketahui ia pernah menempuh pendidikan pada jurusan kedokteran untuk mengikuti jejak keluarganya. Namun karena ia tidak berminat dengan jurusan tersebut akhirnya dia hanya mampu bertahan dua semester saja.
Diiming-imingi akan dibelikan mobil Mercedes-Benz oleh Orangtuanya jika dirinya melanjutkan kuliah di kedokteran dan. Rudy pun akhirnya mau mengikuti permintaan orang tuanya. Kendati demikian dikarenakan nilai yang diraih saat itu jelek, maka dia harus menerima kenyataan untuk di drop out dari kampusnya.