sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Bursa Asia Melemah, Nikkei Tertekan Imbas Ketegangan China-Jepang

Market news editor TIM RISET IDX CHANNEL
17/11/2025 10:24 WIB
Bursa saham Asia melemah pada Senin (17/11/2025), ketika para pelaku pasar menanti rilis kinerja emiten dan data ekonomi Amerika Serikat (AS) yang tertunda.
Bursa Asia Melemah, Nikkei Tertekan Imbas Ketegangan China-Jepang. (Foto: Reuters)
Bursa Asia Melemah, Nikkei Tertekan Imbas Ketegangan China-Jepang. (Foto: Reuters)

Saham Isetan Mitsukoshi, pengelola pusat perbelanjaan dengan kontribusi besar dari wisatawan China, ambles 11,4 persen, menuju penurunan terbesar dalam lebih dari setahun.

Saham pengelola Tokyo Disneyland, Oriental Land, turun 5,1 persen, sementara Japan Airlines melemah 3,9 persen.

Pada Jumat, China memperingatkan Jepang akan ‘kekalahan militer yang menghancurkan’ jika ikut campur dalam isu Taiwan, dan mengimbau warganya menghindari perjalanan ke Jepang.

Tokyo, menurut Kyodo, pada Sabtu meminta Beijing mengambil ‘langkah yang semestinya’ terkait peringatan perjalanan tersebut.

Didorong pelemahan yen, sektor pariwisata menjadi pilar penting bagi ekonomi Jepang. Wisatawan dari China daratan menyumbang sekitar 24 persen dari total kunjungan ke Jepang pada September, tertinggi kedua setelah Korea Selatan, menurut Organisasi Pariwisata Nasional Jepang.

Halaman : 1 2 3 4
Advertisement
Advertisement