IDXChannel - PT Metropolitan Land Tbk (MTLA) tetap ekspansif di tengah melambatnya sektor properti. Perseroan terus melanjutkan proyek-proyek dalam rangka memperkuat portofolio untuk mendongkrak kinerja di tahun 2026.
Direktur Pengembangan Bisnis Metland, Nitik Hening mengatakan, perseroan melanjutkan strategi pertumbuhan berkelanjutan melalui penguatan proyek residensial, pengembangan area komersial, serta peningkatan kontribusi dari lini pendapatan berulang (recurring income). Dengan fundamental bisnis yang kuat dan portofolio proyek yang terus berkembang, Metland siap menatap 2026 penuh optimisme.
Nitik menambahkan, saat ini Metland tengah mengerjakan dua proyek utama yang sedang dalam tahap konstruksi, yaitu GAVEnue sebagai perluasan dari Grand Metropolitan dan Metland Marron Hotel Tomohon. Selain itu, ada juga tiga proyek yang dalam persiapan yaitu Metland Smara Bekasi, Metland Subang, dan Metland Manado.
"Kami percaya tahun depan akan membawa peluang pertumbuhan baru, dengan strategi yang adaptif, efisiensi yang terus dijaga dan komitmen terhadap kualitas, Metland siap melanjutkan momentum positif menuju 2026," katanya melalui keterangan resmi, Selasa (11/11/2025).
Metland mencatat penurunan kinerja pada tahun ini. Hingga kuartal III-2025, perseroan mencatat pendapatan usaha sebesar Rp1,13 triliun, turun 13,4 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2024 sebesar Rp1,30 triliun. Sementara, laba bersih anjlok 26 persen menjadi Rp232 miliar.