5. Membuka Rental PlayStation
Dalam dunia hiburan digital, masih banyak pecinta game yang lebih suka memainkan game konsol dengan tempat yang nyaman. Untuk membuka ide bisnis rumahan modal kecil ini, pertama-tama, tetapkan harga sewa yang wajar dan sesuai dengan popularitas game. Anda bisa membeli beberapa konsol PlayStation terbaru dan ditambah dengan beberapa seri lama sebelumnya.
Lalu, sediakan area penyimpanan yang nyaman dengan berbagai fasilitas menarik. Gunakan lemari atau rak yang rapi dan mudah diakses. Jangan lupa buat daftar lengkap game yang tersedia beserta informasi tentang setiap judul. Setelah segala persiapan selesai, promosikan ide usaha rumahan ini lewat WhatsApp Bisnis atau channel pemasaran digital lainnya.
6. Membuka Jasa Privat Online
Ada banyak platform yang dapat kita manfaatkan untuk menghasilkan lahan uang, seperti Google Meet, Zoom, Brainly, Ruang Guru, Udemy dan lainnya. Sebagian orangtua yang ingin menghadirkan guru privat agar pendidikan sang anak tidak terbengkalai. Buatlah ringkasan materi dan kurikulum yang tepat sesuai kondisi dan kebutuhan sang anak.
Buatlah kurikulum pembelajaran yang menarik, tidak membosankan tetapi edukatif. Anda bisa buat konten presentasi dan materi berupa video atraktif. Mulai dari puluhan hingga ratusan ribu, tergantung dengan kebutuhan dan segmentasi pendidikan.
7. Membuka Katering Makanan
Pola hidup lebih sehat dengan mencari katering yang enak dan sehat menjadi pilihan bisnis yang menjanjikan. Usaha katering sehat juga menawarkan berbagai menu sehat yang dapat pelanggan pilih sebagai makanan sehat.