- Facebook: BPJSKesehatanRI
- Telegram: @Chika_BPJSKesehatan_bot
- WhatsApp: 08118750400
Langkah-langkahnya sebagai berikut:
- Kirim pesan ke akun CHIKA di Facebook Messenger, Telegram, atau WhatsApp.
- Pilih menu cek status peserta.
- Masukkan nomor peserta atau NIK dan tanggal lahir sesuai format.
- CHIKA akan menampilkan status keaktifan KIS.
4 Cara cek KIS aktif atau tidak bisa dilakukan secara online dan offline. (FOTO: MNC MEDIA)
3. Melalui BPJS Kesehatan Care Center 165
BPJS Kesehatan juga menyediakan layanan Care Center 165 yang dapat dihubungi melalui telepon rumah atau seluler selama 24 jam. Untuk mengecek status KIS, ikuti langkah berikut:
- Hubungi Care Center BPJS Kesehatan di nomor 165.
- Pilih layanan status kepesertaan.
- Masukkan nomor peserta atau NIK dan tanggal lahir.
- Sistem akan memberikan informasi status keaktifan JKN-KIS.
4. Melalui Kantor BPJS Kesehatan Terdekat
Jika peserta lebih nyaman datang langsung, pengecekan status KIS juga bisa dilakukan dengan mengunjungi kantor BPJS Kesehatan terdekat. Petugas akan membantu memverifikasi status keaktifan kartu peserta.
Dengan beragam metode ini, peserta dapat memastikan status KIS tetap aktif agar akses layanan kesehatan tidak terganggu.
Itulah penjelasan cara cek KIS aktif atau tidak. Semoga informasi ini berguna dan bermanfaat bagi Anda. (MYY)