IDXChannel - Berikut usaha rumahan di bulan puasa ramadan yang bisa menjadi referensi Anda yang tertarik memulai bisnis. Pada saat bulan yang suci ini selain bisa memperbanyak pahala, Anda juga bisa menambah keuntungan dengan membuka bisnis.
Banyak peluang usaha yang bisa dilakukan selama bulan puasa ini, karena kebutuhan orang-orang akan lebih meningkat. Maka dari itu Anda bisa mengisi waktu luang dengan membuka usaha rumahan.
Lalu, apa saja usaha rumahan di bulan puasa ramadan? Yuk simak informasinya yang telah tim IDXChannel ulas dari berbagai sumber sebagai berikut.
5 Usaha Rumahan di Bulan Puasa Ramadan
1. Usaha Jasa Pembuatan Parcel Lebaran
Usaha yang bisa Anda lakukan di rumah yaitu menjual parcel lebaran. Pada umumnya orang-orang akan memberikan bingkisan untuk hari raya berupa parcel lebaran untuk keluarga atau kerabat dekatnya.
2. Berjualan Kue Kering
Dengan membuka usaha kue kering Anda bisa melakukannya dari rumah, pasalnya kue kering merupakan makanan yang selalu ada menjadi suguhan ketika hari raya. Banyak orang yang lebih memilih membuat kue kering sendiri, namun banyak pula yang tidak memiliki banyak waktu untuk membuat kue dan lebih memutuskan untuk membeli kue kering.
3. Berjualan Baju Muslim atau Alat Ibadah
Usaha yang sangat menjanjikan ketika bulan puasa ramadan tiba, karena menggunakan baju baru pada saat hari raya sudah menjadi tradisi saat hari raya idul fitri Indonesia.
4. Usaha Katering Sahur dan Buka
Bagi anak kos atau pekerja yang tak sempat membuat sahur ataupun makanan untuk berbuka karena masalah waktu serta keterbatasan alat masak atau lain-lain. Maka bagi Anda yang ingin membuka usaha rumahan bisa menjadi salah satu referensi, terlebih lagi untuk yang daerah rumahnya dekat dengan kos-kosan.
5. Usaha Rental Mobil
Di Indonesia ketika hari raya memiliki tradisi pulang ke kampung halaman atau berlibur ke tempat wisata bersama keluarga. Nah, jika Anda memiliki mobil maka bisa dimanfaatkan untuk membuka usaha rental mobil sebagai income tambahan.
Itulah informasi mengenai usaha rumahan di bulan puasa ramadan, semoga bisa menjadi inspirasi Anda yang tertarik untuk membuka usaha pada bulan yang suci ini.