IDXChannel – Sejumlah tempat jual hiasan Natal di Jakarta bisa Anda kunjungi untuk berburu berbagai pernak-pernik perayaan Kelahiran Yesus Kristus.
Mempersiapkan dekorasi Natal merupakan bagian penting dari menyambut perayaan yang penuh makna ini. Ornamen Natal tidak hanya berfungsi sebagai dekorasi, tetapi juga menciptakan suasana hangat, meriah, dan penuh semangat kebersamaan di rumah dalam momen sukacita bersama keluarga.
Oleh karena itu, berikut ini IDXChannel menyajikan beberapa tempat jual hiasan Natal di Jakarta yang bisa Anda kunjungi.
Daftar Tempat Jual Hiasan Natal di Jakarta
Bagi Anda yang berapa di Jakarta, berikut ini beberapa tempat jual hiasan Natal dengan harga terjangkau yang bisa Anda pertimbangkan.
1. Pasar Asemka
Lokasi: Jalan Asemka, Pinangsia, Kecamatan Taman Sari, Jakarta Barat
Salah satu tempat jual hiasan Natal di Jakarta ada di Pasar Asemka. Di sini, Anda bisa memilih beragam aksesoris Natal, mulai dari pohon cemara, ornamen, lampu hias, hingga pernak-pernik lainnya dengan harga yang terjangkau. Tempat in buka setiap hari dari pukul 08.00 sampai 18.00 WIB.