sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

BNIB Artinya? Kenali agar Nggak Salah Beli  

Milenomic editor Ratih Ika Wijayanti
19/06/2025 14:11 WIB
Dalam dunia jual beli online, ada istilah BNIB yang kerap muncul dalam deskripsi barang. Lantas, BNIB artinya apa? Simak penjelasannya. 
BNIB Artinya? Kenali agar Nggak Salah Beli. (Foto: Shutterstock)  
BNIB Artinya? Kenali agar Nggak Salah Beli. (Foto: Shutterstock)  

Perbedaan BNIB dengan Istilah Lainnya

Untuk memperjelas pemahaman, berikut adalah perbedaan istilah BNIB dengan beberapa label kondisi barang lain yang sering digunakan di marketplace. 

  • BNIB (Brand New In Box): Barang baru, masih tersegel, lengkap dengan dus asli dan belum pernah digunakan.
  • Like New/ 99%: Barang bekas, tapi dalam kondisi fisik dan fungsi seperti baru.
  • Used / Preloved: Barang yang sudah digunakan sebelumnya.
  • Refurbished / Rekondisi: Barang yang pernah rusak atau cacat, lalu diperbaiki dan dijual kembali.
  • Open Box: Barang baru yang pernah dibuka dari dusnya, tapi belum digunakan. Biasanya terjadi karena hanya dibuka untuk cek fisik atau foto produk.

Istilah BNIB paling sering digunakan dalam konteks berikut. 

  • Elektronik seperti smartphone, smartwatch, laptop, konsol game.  

“Dijual iPhone 15 Pro Max BNIB, garansi resmi, harga nego tipis.”

  • Fashion seperti sneakers, tas, jam tangan.

 “Nike Dunk Low Panda BNIB, size 42. Dijamin original!”

  • Mainan Koleksi: LEGO, Hot Wheels, Gundam

 “Hot Wheels Collector Edition 2023 BNIB. Masih segel dan lengkap.”

Itulah penjelasan mengenai arti BNIB “Brand New In Box” yang perlu Anda ketahui sebelum membeli barang. Semoga bermanfaat!

Halaman : 1 2 Lihat Semua
Advertisement
Advertisement